Namun perlu diingat, bahwa cara melihat password WiFi HP Xiaomi ini bukanlah cara untuk bisa kalian gunakan untuk membobol password WiFi tetangga ataupun WiFi orang lain. Karena cara yang akan kami bagikan pada artikel terbaru gadgetized.net ini hanyalah untuk mengetahui password WiFi yang sudah terhubung dengan HP Xiaomi.
Akan tetapi sebelum mengikuti panduannya, mungkin perlu di ketahui juga bahwa tidak semua versi MIUI bisa dicoba. Kami sarankan apabila ingin mengikuti tutorial cara melihat password WiFi HP Xiaomi ini gunakan versi MIUI 9 atau versi MIUI paling baru. Dan berikut adalah beberapa hal yang harus disiapkan dan dilakukan.
1. Hal yang Perlu Disiapkan Untuk Melihat Password WiFi HP Xiaomi
Seperti diatas kami sampaikan, untuk bisa melihat password WiFi yang sudah terhubung ke HP Xiaomi ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Diantaranya adalah
- HP Xiaomi sudah memiliki versi MIUI 9 atau lebih baru
- HP Xiaomi tersebut sudah terhubung ke jaringan WiFi yang ingin anda ketahui passwordnya
- Kesabaran dan keuletan
2. Langkah Cara Melihat Password WiFi HP Xiaomi
Apabila sudah menyiapkan beberapa hal diatas. Maka hal selanjutnya yang harus dilakukan adalah memulai langkah untuk bisa mengetaui password WiFi yang sudah terhubung pada HP Xiaomi tersebut. Adapun langkah demi langkah yang dapat anda ikuti adalah sebagai berikut.
1. Pertama silahkan pegang HP Xiaomi yang sudah terkoneksi pada jaringan WiFi yang ingin anda lihat Passwordnya
2. Setelah itu, silahkan buka menu Pengaturan pada HP Xiaomi
3. Kemudian pilih menu WiFi yang terdapat pada bagian atas
4. Pastikan koneksi WiFi pada HP Xiaomi tersebut sudah terhubung ke jaringan yang ingin kalian ketahui Passwordnya
5. Pada jaringan yang sudah terhubung itu, silahkan ketuk satu kali
6. Popup QR Code dengan tulisan “Berbagi Jaringan Wi-Fi” pun akan secara otomatis terbuka
7. Silahkan anda Screenshot popup QR Code tersebut agar tersimpan pada galeri smartphone
8. Jika sudah, untuk melihat password WiFi Hp Xiaomi, silahkan buka aplikasi bernama “Scanner” bawaan Xiaomi, biasanya terletak pada folder “Tools”
9. Didalam Scanner, silahkan pilih icon galeri pada pojok kanan atas dan pilih Screenshot QR Code tadi
10. Pastikan anda menyesuaikan kotak dengan QR Code tersebut
11. Hasil atau Result pun otomatis akan terbuka, namun dengan password masih belum bisa di lihat atau hanya tertutup dengan tanda (****)
12. Untuk bisa melihat password tersebut, silahkan tekan tulisan Password
Setelah berhasil melihat password WiFi HP Xiaomi dengan mengikuti panduan diatas, silahkan anda simpan baik-baik password tersebut agar bisa digunakan lagi. Cukup mudah bukan cara melihat password WiFi HP Xiaomi ini?
Silahkan Simak video dibawah ini:
0 komentar:
Posting Komentar